Kolaborasi dengan Best Diplomats, UKM Bahasa Gelar Workshop International

Activity Unit of Students for Education, Language, and Literature (AUSELL) atau UKM Bahasa UIN Imam Bonjol Padang menggelar Workshop International Best Diplomats pada Sabtu 7 Oktober 2023.

Kegiatan dengan tema “Becoming a Diplomats Is Not Just a Dream” ini diselenggarakan di Aula Gedung J Kampus III Sungai Bangek. Kegiatan ini dihadiri oleh peserta dari berbagai perguruan tinggi di Sumatera Barat, seperti Universitas Negeri Padang, Universitas Bung Hatta, UIN Bukittinggi, UIN Batusangkar dan perguruan tinggi lainnya. Tidak hanya mahasiswa, kegiatan ini juga diikuti oleh beberapa pelajar di kota Padang.

Helat ini telaksana atas kolaborasi antara UKM Bahasa UIN Imam Bonjol Padang dengan Best Diplomats. Best Diplomats berpusat dan berkantor di New York. Lembaga ini adalah penyelenggara simulasi diplomatik yang didedikasikan untuk menanamkan keterampilan diplomasi dikalangan pemuda.

Ketua Panitia Hidayatullah Silva Roziannur melaporkan jumlah peserta yang hadir pada kegiatan ini lebih kurang 1000 orang dan sebanyak 40 orang panitia yang bertugas.
Kemudian ketua UKM Bahasa Rivo Zenius Pratama menyampaikan kegiatan ini merupakan sejarah baru bagi UKM Bahasa yang dapat menghadirkan begitu banyak peserta. Acara ini diharapkan dapat memberi pemahaman yang mendalam dan memicu diskusi yang produktif, lanjutnya.

Pembina UKM Bahasa, Ilya Husna, M.A., dalam sambutannya mengucapkan terima kasih yang mendalam kepada kepada seluruh pihak yang mendukung terlaksannya kegiatan ini, terutama kepada Best Diplomats Indonesia yang telah memilih UKM Bahasa UIN Imam Bonjol Padang sebagai pelaksana kegiatan ini. Kebanggaan luar bisa juga disampaikannya kepada seluruh anggota UKM Bahasa terutamanya panitia yang telah berhasil menjawab tantangan Best Diplomats untuk terselenggaranya kegiatan ini. Semoga kolaborasi dengan Best Diplomats terus terbina untuk pengembangan bahasa asing mahasiswa khususnya untuk kaderisasi diplomat, sambungnya.

Kegiatan dibuka langsung oleh Rektor UIN Imam Bonjol Padang Prof. Dr. Martin Kustati, M.Pd. Rektor menyampaikan kebanggaan kepada panitia yang talah berjibaku dapat menyelenggarakan kegiatan ini. Selanjutnya Rektor menyampaikan pentingnya penguasaan bahasa asing dalam membangun diplomasi di era 5.0. Kegiatan diharapkan dapat menjadi salah satu upaya menjawab mandatori Kementerian Agama RI dalam transformasi internasionalisasi. Rektor juga berpesan supaya kegiatan ini merupakan pintu untuk kolaborasi dan kerja sama lebih erat dengan Best Diplomats untuk kegiatan yang lebih banyak dan terstruktur.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk hybrid, sebagai narasumber, Ibu Prof. Dr. Martin Kustati, MP.d., Rektor UIN Imam Bonjol Padang, Bapak Denny Abdi Duta Besar Indonesia untuk Vietnam, ADV. CAPT. Rizki Adam, S.T., S.H., LL.M., President Diplomat Indonesia dan Deza Zalia Permata Dewi, M.M. Deza merupakan alumni UIN Imam Bonjol Padang tahun 2017 pada prodi Tadris Bahasa Inggris.

About Author