Rapat Kerja Akhir Tahun: Senat Dukung Penuh Program Kerja Rektor Tahun 2024

Rapat kerja tahunan Senat Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang yang digelar pada 8 s.d 10 November 2023 di Kota Bukittinggi dihadiri oleh para senator UIN Imam Bonjol Padang yang terdiri dari guru besar, wakil dosen dari setiap fakultas,dan segenap pimpinan universitas. Rapat yang digelar tiga hari tersebut dengan agenda tata kelola senat, registrasi dosen, tata tertib sidang, kode etik anggota senat, pembahasan program kerja senat tahun 2024, dan diakhiri dengan pembacaan serta penyerangan rekomendasi senat pada rektor.

Prof. Dr. H. Duski Samad, M.Ag,selaku ketua senat UIN Imam Bonjol Padang dalam sambutannya pada pembukaan kegiatan Rabu malam mengapresiasi langkah strategis yang diambil oleh Rektor dalam pengembangan perguruan tinggi keagamaan Islam di Ranah Minang.

Dalam momentum tersebut, Prof. Dr. H. Duski Samad, M.Ag juga menyampaikan terima kasih sejak tahun 2021 senat universitas difasilitasi untuk menyusun berbagai program kerja dan kegiatan Beberapa kegiatan yang telah diselenggarakan yaitu Bencmarking dalam bentuk kunjungan kerja ke Univesitas Malang, serta beberapa PTKIN yang ada di Indonesia, Penyusunan Remunerasi, dan beberapa kegiatan yang terkait dengan penguatan peran dan fungsi senat.

Sementara itu, peran dan fungsi senat terus diperkuat dengan melibatkan senat dalam berbagai kegiatan strategis universitas. Hal ini sejalan dengan peran senat sebagai unsur yang menyusun kebijakan pada sebuah universitas yang menjalankan fungsi penetapan, dan pertimbangan pelaksanaan kebijakan akademik.

Transformasi Menuju Perguruan Tinggi Bereputasi, akademik bereputasi, SDM bereputasi, mahasiswa bereputasi, dan sarana prasarana bereputasi merupakan rencana kerja yang disampaikan oleh Rektor UIN Imam Bonjol Padang Prof. Dr. Hj. Martin Kustati, M.Pd dalam bantarannya pada rapat kerja senat tahun 2023 ini. Menilik rencana strategis (renstra) UIN mam Bonjol Padang pada tahun 2024 masuk dalam milestone kedua, yakni menjadikan universitas yang sehat dengan pengembangan dan pembangunan. Namun, rektor telah mencanangkan untuk jauh bertransformasi menjadi perguruan tinggi unggul, dengan mencapai reputasi dan prestasi meskipun pada renstra capaian tersebut untuk akun 2030 s.d 2034 nantinya.

Reputasi akademik, dan mahasiswa diwujudkan dengan telah lahirnya beberapa program studi unggul dan tahun 2024 beberapa program studi disiapkan untuk memperoleh akreditasi internasional. Disamping itu, berbagai program pengembangan prestasi mahasiswa baik jalur akademik maupun non akademik terus didukung dan dikuatkan baik dalam event nasional maupun internasional.

Demikian juga halnya dengan SDM bereputasi, sepanjang tahun 2021 sampai saat ini peningkatan guru besar di UIN Imam Bonjol Padang sangat siginifikan demikian juga halnya dengan lektor kepala yang terus disiapkan untuk menjadi guru besar, harapannya satu program studi lahir satu guru besar sehingga memperkaya khazanah keilmuan di UIN Imam Bonjol Padang.

Program internasionalisasi juga telah dipersiapkan dengan program student mobility, serta menindaklanjuti berbagai program kerjasama internasional dalam pelaksanaan tri Dharma perguruan tinggi. Selanjutnya, beberapa orang dosen UIN Imam Bonjol Padang telah lolos sebagai awardee program LPDP, dan Beasiswa Indonesia Bangkit untuk menganjurkan pendidikan doktor di luar negeri.
Demikian juga halnya dalam rencana pengembangan sarana prasana kampus dalam mendukung operasional tri dharma perguruan tinggi, pimpinan universitas terus melakukan pengembangan kawasan pendidikan kampus III UIN Imam Bonjol Padang di tahun 2024.

Ketua Senat dan Rektor UIN Imam Bonjol mengajak seluruh civitas akademika merapatkan barisan untuk mewujudkan visi besar UIN Imam Bonjol Padang menjadi Universitas Islam yang kompetitif di ASEAN dalam membangun masyarakat yang saleh, moderat, cerdas dan unggul tahun 2040. [report:zk/ ed:mf

About Author