Rektor UIN Imam Bonjol Padang Pimpin Submit PMPZI untuk PTKIN se Indonesia

HUMAS UIN IB (28/12/2021)- Tim Pembangunan Zona Integritas (ZI) UIN Imam Bonjol Padang melakukan pengiriman (Submit) Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas (PMPZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) di Ruang Sidang Lantai tiga Gedung Rektorat pada Selasa, (28/12/2021).

PMPZI merupakan instrumen penilaian kemajuan pelaksanaan pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) yang dilakukan secara mandiri (self assessment) di lingkungan Kementerian Agama.

Submit Aplikasi PMPZI dilaksanakan guna mendapatkan penilaian atas Pembangunan Zona Integritas dari Tim Pusat Kementerian Agama. Submit dilakukan  serentak dengan zoom meeting, untuk PTKIN dipimpin langsung oleh Rektor UIN Imam Bonjol Padang, Prof. Dr. Martin Kustati, M.Pd.

Prof. Dr. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP, M.T Direktur Jendral Pendidikan Islam Kementerian Agama yang juga hadir secara zoom menyampaikan untuk menyambut zona integritas ini dengan Bahagia.

“Mari kita sambut zona integritas ini dengan bahagia karena tugas kita untuk melayani secara bahagia untuk menjadikan hidup lebih Bahagia.” ungkapnya.

Sementara itu, Rektor UIN Imam Bonjol menyatakan bahwa Pembangunan ZI merupakan tanggung jawab bersama seluruh ASN, komitmen  semua mewujudkan Zona Integritas di Wilayah kerja masing-masing. Beliau mengajak seluruh PTKIN, untuk bekerja dengan penuh rasa tanggung jawab.

About Author